• Home »
  • Uncategorized »
  • Bidang Kesiswaan MA Darul Ulum Bekerjasama dengan Madu Literacy Club Serahkan Hadiah Pemenang Lomba Menulis Bagi Siswa Baru 2024
Bidang Kesiswaan MA Darul Ulum Bekerjasama dengan Madu Literacy Club Serahkan Hadiah Pemenang  Lomba Menulis Bagi  Siswa Baru 2024

Bidang Kesiswaan MA Darul Ulum Bekerjasama dengan Madu Literacy Club Serahkan Hadiah Pemenang Lomba Menulis Bagi Siswa Baru 2024

Masdubna.co.id- Bidang Kesiswaan MA Darul Ulum bekerjasama dengan Madu Literacy Club mengadakan penyerahan hadiah pemenang lomba menulis bagi siswa baru tahun 2024. Acara ini berlangsung meriah dan penuh antusiasme dari para siswa dan guru.

Pada kategori perempuan, juara pertama diraih oleh Khalisa Aliya dari kelas X4, sedangkan juara kedua diraih oleh Rani Asrilia dari kelas X3. Untuk kategori laki-laki, Rifky Aditya Halva dari kelas X2 berhasil meraih juara pertama, dan juara kedua diraih oleh Muhibbul Bahri dari kelas X1.

Kategori terfavorit juga tidak kalah menarik. Juara pertama diraih oleh Annisa dari kelas X3, sementara juara kedua diraih oleh Teuku Islam Abdullah dari kelas X2.

Penyerahan hadiah dilakukan setelah upacara bendera. Samsul Bahri, yang bertindak sebagai pembina upacara, mengingatkan kepada seluruh siswa untuk terus menjaga semangat belajar dan selalu memperhatikan etika dalam kehidupan sehari-hari.

Marlita sebagai WAKA Kesiswaan juga mengapresiasi para siswa yang sudah menulis dengan sepenuh hati. “Kami berharap, dengan adanya lomba ini, dapat memotivasi siswa untuk lebih giat dalam belajar dan berkarya. Teruslah semangat dan jaga etika, karena itu adalah kunci kesuksesan,” pesan Maslita

Kerjasama antara Bidang Kesiswaan dan Madu Literacy Club ini diharapkan dapat terus berlanjut, demi meningkatkan minat baca dan tulis siswa MA Darul Ulum serta menciptakan generasi yang lebih berkualitas.

Acara ini juga mendapatkan apresiasi dari para siswa dan guru, yang berharap akan ada lebih banyak kegiatan positif seperti ini di masa mendatang.

Share